Pemkot Makassar

Bersama Unsur TNI Polri, Satpol PP Makassar Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI

×

Bersama Unsur TNI Polri, Satpol PP Makassar Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI

Sebarkan artikel ini

Gerbangsulsel.com, Makassar – Menindaklanjuti pengarahan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pengamanan Kunjungan Kerja (Kunker) Presiden Republik Indonesia Ke Wilayah Kota Makassar.

Plt. Kasatpol PP Kota Makassar Hasanuddin S.STP., M.Si., menurunkan personelnya sebanyak 100 orang untuk lakukan pengamanan bersama unsur TNI Polri dan lainnya.

Tujuannya yaitu untuk melaksanakan pengamanan di dua objek kunjungan orang nomor 1 Indonesia, Jumat (06/09/2024).

Adapun Lokasi kunjungan kerjanya yaitu Rumah Sakit Otak, Jantung, dan Kanker (OJK) yang terletak di kawasan Center Point of Indonesia (CPI) dan Rumah Sakit Umum Pemerintah Dr. Wahidin Sudirohusodo, di Jalan Perintis Kemerdekaan Makassar.

Diketahui Rumah Sakit Otak, Jantung, dan Kanker (OJK) merupakan program dari Kementerian Kesehatan.

Rumah sakit ini dibangun bertujuan mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya bagi pasien otak, jantung dan kanker.

Adapun agenda Jokowi ke Rumah Sakit Umum Pemerintah Dr. Wahidin Sudirohusodo untuk meresmikan fasilitas layanan ibu dan anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *